Rabu, 03 Maret 2021
9:00 - 12.00 WIB
Meski masih dalam masa pandemi, MTs. AL Kautsar tetap melakukan beberapa kegiatan dengan tujuan untuk mengoptimalkan kegiatan pembelajaran yang dilakukan secara daring. Seperti kegiatan yang dilakukan pada hari Rabu, 03 Maret 2021. Pada hari itu MTs. AL Kautsar mengadakan rapat yang dihadiri oleh para dewan guru, strutural, kepala madrasah.
Kegiatan rapat tersebut dilakukan sebagai evaluasi dari kegiatan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) yang telah dilakukan selama masa pandemi ini. Sebagai bentuk tindak lanjut dari evaluasi ini, MTs. AL Kautsar akan mengadakan kembali Pekan Ulangan Barsama ( PUB ) seperti semester lalu. Tapi pada semester ini yang mengikuti kegiatan Pekan Ulangan Bersama hanyalah peserta didik kelas VII & VIII. Teknis pelaksanaannya masih sama dengan semester lalu yaitu para peserta didik menjawab soal-soal yang telah disediakan oleh para guru mata pelajaran sesuai dengan jadwal yang ditentukan. Soal- soal pekan ulangan bersama ini pun dibuat langsung oleh guru mata pelajaran sesuai dengan mata pelajaran yang diampunya.
Hasil dari pekan ulangan bersama ini, tentunya akan dibuat laporan yang kemudian diserahkan kepada orang tua peserta didik. Pada semester lalu para peserta didik kelas IX mengikuti kegiatan pekan ulangan bersama. Tetapi untuk semester ini peserta didik kelas IX tidak mengikuti kegiatan tersebut. Hal itu dikarenakan para peserta didik kelas IX mengikuti kegiatan Try Out sebagai latihan sebelum pelaksanaan Ujian Akhir Madrasah yang akan dilakukan pada bulan April. Kegiatan Try Out kelas IX pun dilaksanakan untuk mengetahui sejauh mana kesiapan peserta didik kelas IX dalam menghadapi Ujian Akhir Madrasah.
Adapun pelaksanaan kegiatan pekan ulangan bersama untuk kelas VII & VIII serta kegiatan Try Out untuk kelas IX akan dimulai dari tanggal 15 Maret 2021. Selain membahas mengenai pelaksanaan pekan ulangan bersama dan Try Out. Rapat kali ini pun membahas beberapa hal yang berkaitan dengan penilaian untuk peserta didik kelas IX. Para dewan guru yang mengajar di kelas IX diberikan arahan langsung oleh Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum yaitu Bapak Drs. Ali Murod Hadiyanto, M.M.
Pada hari yang bersamaan dengan kegiatan rapat tersebut, MTs. AL Kautsar kedatangan tamu dari pihak BNI, Sehingga sebelum memulai pembahasan mengenai evaluasi pembelajaran jarak jauh, MTs. AL Kautsar memberikan kesempatan kepada pihak BNI untuk memaparkan produk yang ingin ditawarkan kepada MTs. AL Kautsar. Setelah pihak BNI selesai memaparkan materi, mereka pamit undur diri. Sehingga rapat pun dilanjutkan sesuai dengan yang telah direncanakan.